Para beauty enthusiast tentu sudah kerap mendengar nama Focallure. Brand asal Tiongkok tersebut memang selalu menghadirkan berbagai jenis produk untuk kosmetik. Dan pada penjelasan ini akan diberikan list harga make up Focallure yang ada di pasaran. Daftar yang disertakan kabaroke.com di bawah bisa menjadi salah satu referensi ketika mencari make up.
1. Sweet As Honey Eyeshadow (Rp135 ribu)

Focallure memang membanderol produk kecantikannya dengan harga yang tergolong terjangkau. Seperti halnya untuk eyeshadow yang dikeluarkannya. Produk ini bisa didapatkan di berbagai gerai kosmetik atau official store dari Focallure. Jika ingin membeli eyeshadow ini, maka siapkan dulu budget sebesar Rp135 ribu. Angka yang cukup murah untuk manfaat yang didapatkan nanti.
Ini dikarenakan Sweet as Honey eyeshadow ini cukup pigmented dan memberikan hasil yang maksimal. Teksturnya cenderung creamy, sehingga mudah sekali saat diaplikasikan. Untuk pemula pun tidak akan merasa kesusahan. Bukan hanya itu, ada 18 macam warna sebagai bekal untuk berekspresi. Para wanita dapat membuat padu padan terbaiknya, dari mulai rona matte sampai metalik.
2. Focallure Glitter Eyeshadow Pencil (Rp55 ribu)
Untuk yang kedua ini merupakan eyeshadow yang disajikan dalam bentuk stick. Penggunaannya tergolong mudah karena sama seperti memegang pensil. Para wanita akan memperoleh kesan glitter hanya dengan beberapa swipe saja. Tak perlu khawatir dengan ketahanannya, karena sudah memiliki sifat smudgeproof. Produk ini bisa diperoleh dengan harga Rp55 ribu saja.
3. Focallure Beam Heavy Metallic Eyeliner (Rp80 ribu)
Riasan mata yang berikutnya ini dapat digunakan untuk membuat garis presisi. Teksturnya memang cair, tapi cukup mudah diaplikasikan. Efek yang diberikan adalah glitter dengan warna yang cukup pigmented. Sifat waterproof-nya sangat berguna jika memiliki kegiatan sibuk. Disediakan 5 warna berbeda yang berkualitas. Eyeliner ini ditawarkan dalam kisaran Rp80 ribu.
4. Focallure Perfect Face Matte Primer (Rp128 ribu)
Focallure tak mau ketinggalan dalam mengeluarkan face primer yang diaplikasikan sebelum penggunaan foundation. Produk ini akan membuat riasan menyatu dengan sempurna dan tahan lama. Bahkan mencapai 12 jam. Bahannya dibuat oil-free sehingga cocok dipilih oleh pemilik kulit berminyak. Harga make up Focallure ini ditawarkan dalam kisaran Rp128 ribu saja.
5. Focallure Air Fluid Foundation (Rp80-100 ribu)
Setelah memakai face primer, tentu lebih sempurna jika mengaplikasikan alas bedak. Foundation ini memberikan hasil yang terkesan natural dan tidak berlebihan. Ada beberapa kandungan yang bisa menghadirkan efek segar pada wajah. Beberapa di antaranya yaitu akar bunga peony, chamomile, dan ekstrak wormwood. Dapatkan foundation ini dengan harga antara 80-100 ribu.
6. Focallure Beam Highlighter Powder (Rp236 ribu)

Apakah ingin mendapatkan wajah yang cerah dan glowing? Cobalah untuk memakai highlighter dari Focallure. Produk ini dihadirkan dalam bentuk bubuk. Sehingga lebih mudah dalam mengatur tingkat kilau pada wajah. Cukup sapukan secara merata menggunakan jari. Atau juga bisa dengan bantuan brush. Highlighter ini dipasarkan dengan harga Rp236 ribu.
7. Focallure Matte Liquid Lipstik (Rp37 ribu)
Brand dari Tiongkok ini juga menghadirkan lipstik tekstur liquid. Produk ini sangat nyaman dan tidak terasa tebal di bibir. Hasil akhirnya berupa matte dengan kesan lembut saat disentuh. Bibir tampak lebih berisi dan plumpy. Jangan khawatir! Formula di dalamnya tidak akan membuat kering. Sediakan budget Rp37 ribu saja untuk memboyongnya.
Itulah list dari harga make up Focallure yang sesuai dengan beberapa jenis produknya. Brand ini memang tidak memasang harga yang tinggi. Jadi sangat tepat bagi para wanita yang memiliki budget pas-pasan. Meski begitu, kualitas dan hasilnya tidak boleh diremehkan.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Spray Make Up Tahan Lama dari Brand Lokal