Pernyataan sejumlah eks Teman Ahok yang hari ini ramai diberitakan, mendapat tanggapan dari sejumlah pihak. Antara lain dari kompatriot mereka, Muda-Mudi Ahok. Juru bicara Muda-Mudi Ahok, Mohamad Ikhsan Tualeka menilai ada nuansa politis yang sangat kental dibalik pernyataan Eks Teman Ahok
Ada Politik Dibalik Munculnya Eks Teman Ahok
“Tentu pada saatnya akan diklarifikasi dari Teman Ahok, tapi sebagai bagain dari kelompok masyatakat sipil yang sama-sama mendukung Ahok, kami menilai ada muatan politis dari pengakuan Eks Teman Ahok itu”, jelas Tualeka kepada media
Menurutnya, sulit dihindari kalau pernyataan mereka itu murni karena kecewa dengan tidak demokratis dan kurang transparansinya Teman Ahok, sebab mereka sendiri mengakui kalau dipecat Teman Ahok Karena berlaku curang
“Asumsi dasar eks Teman Ahok itu karena mereka di perlakukan lebih seperti karyawan ketimbang relawan. Saya kira Itu kan perasaan mereka sendiri, lantak apa salahnya misalnya Teman Ahok mempekerjakan karyawan dan dibayar?” Dan kenapa pula sekarang setelah mereka dipecat karena curang baru ribut-ribut di media” ungkap Tualeka
Lebih lanjut Tualeka menjelaskan, sebagai bagian dari komunitas anak muda yang ikut mendukung Ahok dalam Pilkada DKI Jakarta, kami menduga ada angeda setting yang sengaja dimainkan untuk menggerus kredibilitas kerja Teman Ahok dan bahkan lebih jauh ingin menjegal Ahok berkontestasi
“Kami kira publik Jakarta sudah demikan cerdas dalam menyikapi isu-isu semacam ini. Kan aneh, orang-orang yang malprestasi, mengaku telah berlaku curang dan dipecat malah mereka yang jumpa pers, kemudian menyalahkan Teman Ahok dengan sejumlah asumsi, pasti ada udah di balik batu, kemingkinan ada yang memboncengi mereka”, pungkas Tualeka.
Baca juga: Ditanya Soal Dukungan Golkar Ke Ahok Akom Angkat Tangan